Satu Perak, Satu Perunggu, Cabor Sepatu Roda Musi Rawas Sumbang Medali di Porprov Lahat 2023



LAHAT - Dua atlit Cabang Olahraga (Cabor) Sepatu Roda Kabupaten Musi Rawas berhasil meraih dua medali. Keduanya berlaga di pertandingan kelas 10.000 meter putra dan putri. Kedua atlit penyumbang medali itu adalah M. Hafis Alfaris (16) dan Najla Alya Mukhbita Wijaya (13). 


"Puji syukur kami ucapkan atas prestasi yang kita dapatkan Senin pagi ini. Lapangan eks MTQ Kabupaten Lahat ini menjadi saksi, bagaimana para atlit yang kita miliki mendapatkan satu perak dan satu perunggu," ujar Kgs Yeki Adi Dharma selaku pelatih didampingi Ketua Cabor Sepatu Roda, Dede Wijaya kepada wartawan usai pertandingan, Senin (18/9/2023) pagi.


Menurut Kgs Yeki Adi Dharma, masih ada kelas pertandingan lain yang saat ini masih berlaga. Ia berharap, pertandingan ini juga dapat menambah jejeran prestasi untuk Kabupaten Musi Rawas. 


"Iya, semoga raihan medali dapat kembali kita rebut. Doakan saja," jelasnya. 


Sementara itu, Sekretaris Dispora Mura, Bernidho menyampaikan ucapan selamat dan bangga atas perolehan prestasi ini. Ia berharap agar seluruh kontingen sepatu roda dapat terus semangat dan berjuang dalam mengharumkan nama daerah di ajang tingkat provinsi ini.


"Selamat dan sukses kepada atlit cabor Sepatu Roda. Jaga kesehatan dan terus semangat karena masih banyak nomor perlombaan yang harus diikuti," pungkasnya. (*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama